Pages

Diberdayakan oleh Blogger.

Blogger templates

Blogroll

Kamis, 23 Oktober 2014

Analisa Trafik dengan Parameter Round Trip Time (RTT)


Pengguna internet di indonesia semakin meningkat dari tahun ke tahun seiring berkembangnya muatan informasi dan bergesernya karakteristik masyarakat Indoensia menjadi information oriented. Kondisi ini dapat dengan mudah ditemui di masyarakat perkotaan dan bahkan di masyarakat pedesaan dengan ditandai munculnya beberapa tempat akses internet seperti warnet atau bahkan jaringan 2.5G-3G yang mudah diakses dengan modem GSM atau CDMA.
Perkembangan yang positif ini bukannya tanpa masalah, dan yang paling mudah dideteksi adalah permasalahan di sisi user yaitu perihal lambatnya kecepatan akses akibat kondisi jaringan yang kurang baik dengan berbagai faktor yang mempengaruhinya. Pada praktikum ini mahasiswa melakukan analisis sederhana tentang unjuk kerja jaringan akses internet yang digunakan. Data yang digunakan berupa ukuran round trip time (RTT) dari PC pengguna ke server web tujuan. Aplikasi yang digunakan yaitu PING dan Spread Sheet untuk mengolah data  dan membuat grafik.

Langkah percobaan:
1.      Gambarkan topologi jaringan dari PC anda sampai ke internet, dilengkapi dengan informasi bandwitdh pada tiap-tiap saluran.
2.      Pilih situs yang menjadi target untuk dianalisa kualitas akses internet dari PC ke server situs tersebut.
3.      Pengambilan data pengaruh ukuran paket terhadap RTT
Lakukan perintah ping ke situs target dengan jumlah 10 iterasi untuk masing-masing ukuran paket 8, 16, 32, 64, 128, 256, 512, 1024, 1500, 2000, 2500, 3000 byte. Contoh perintah nya sebagai berikut
C:> ping www.detik.com –n 10 –l 32 –i 225 > 32.txt
Perintah diatas melakukan ping ke situs detik.com dengan jumlah iterasi ping 10 kali dengan ukuran paket ping 32 byte dan TTL 225. Kemudian hasil ping di capture dan disimpan ke file text dengan nama 32.txt.
Dari file text tersebut kemudian buka dengan aplikasi spread sheet seperti excel dengan format csv. Targetnya adalah mengambil nilai rata-rata RTT dari setiap ukuran paket ping. Kemudian buatlah grafik dengan sumbu X sebagai ukuran file dan sumbu Y sebagai nilai rata-rata RTT. Grafik ini menggambarkan respon time dari server situs target ke PC anda.
4.      Pengambilan data tentang kestabilan unjuk kerja kecepatan akses internet.
Pada bagian ini akan dicari tahu nominal RTT dengan rentang tertentu yang sering muncul. Percobaan ini menggunakan Probabilitas Distribution Function (PDF) dan Cummulative Distribution Function (CDF) untuk mengetahui bentuk distribusi data RTT selama pengukuran dalam rentang waktu tertentu.
Pertama-tama tentukan ukuran paket yang digunakan, yaitu 64B, 128B, 512B dan 1024 B. Selanjutnya dengan aplikasi ping, lakukan proses ping untuk setiap ukuran paket tersebut diatas sebanyak 1000 iterasi. PENTING ! pada bagian ini hasil ping yang request time out tidak diperhitungkan, artinya 1000 nilai RTT harus didapatkan. Oleh karena itu untuk antisipasi hasil request time out, naikkan angka iterasinya misal 1100. Jumlah iterasi 1000 ini didasarkan pada lama pengukuran sebagai tingkat variasi untuk mendapatkan hasil yang maksimal, selain 1000 anda juga bisa menggunakan angka 500, namun tentunya semakin sedikit iterasinya semakin sedikit variasi hasil pengukuran yang didapatkan.
Kemudian olah hasil pengukuran dengan aplikasi spread sheet seperti cara sebelumnya. Dari hasil nilai 1000 RTT tersebut urutkan dari terkecil sampai terbesar. Kemudian ditentukan nilai BIN=25 ms sebagai rentang nilai RTT pada grafik PDF dan CDF. Note: Ketentuan nilai BIN akan mempengaruhi bentuk kurva yang dihasilkan, semakin kecil BIN semakin halus kurvanya.
Data PDF diperoleh dengan menambahkan nilai RTT terkecil dengan BIN dan selanjutnya disebut dengan range data RTT pertama. Selanjutnya dapatkan range data RTT berikutnya sampai pada nilai RTT terbesar. Buat grafik PDF seperti pada gambar 1 dibawah yang menunjukkan probabilitas kemunculan range nilai RTT terhadap total jumlah nilai RTT yang random.
Setelah grafik PDF didapatkan, selanjutnya buat grafik CDF sebagai akumulasi nilai PDF dengan cara menjumlahkan nilai PDF dari range terkecil sampai terbesar seperti gambar 1

Hasil dan Analisa

Pengaruh Ukuran Paket Terhadap Round Trip Time (RTT)
Setelah dilakukan ping terhadap server www.detik.com dengan iterasi 15 dan pengiriman 3000 paket data / byte didapatlah rata-rata RTT nya seperti tabel dibawah ini :




Gambar diatas ada bentuk table Data Pengaruh Ukuran Paket terhadap RTT


Grafik Respon Waktu RTT 

Berdasarkan teori semakin besar ukuran paket data maka semakin besar pula nilai RTT nya. Tetapi pada grafik diatas tidak menyatakan demikian. Ada beberapa faktor yang menyebabkan hal ini bisa terjadi yaitu Bandwidth dan kondisi trafik. Bandwidth yang kecil akan menyebabkan RTT nya semakin besar. Begitu juga dengan trafik, semakin banyak trafik maka semakin besar RTT nya. Pada grafik diatas tampak bahwa ukuran paket 3000 Byte memiliki RTT yang paling besar. Hal ini bisa disebabkan karena pada saat ping dilakukan kondisi trafik sedang padat sehingga RTT nya besar. Sedangkan kodisi RTT terkecil pada saat ukuran paket nya 16 Byte

   Kesimpulan
 Dari percobaan yang telah dilakukan dapat disimpulkan sebagai berikut:
  • Analisa jaringan dengan Parameter RTT tergantung dari kondisi trafik. Semakin padat trafik maka semakin besar RTT nya
  • Semakin besar ukuran paket data, maka semakin besar pula RTT nya jika kondisi trafik jaringan sedang bagus dan stabil. 
  • Kondisi trafik stabil pada saat ukuran paket datanya 16,32, dan 64 Byte.










0 komentar

Posting Komentar